Goresan Tinta Renungan Singkat
Tuesday, March 22, 2016
0
comments
Sebagai manusia, sejatinya adalah makhluk yang sempurna. Tercipta dengan segala keindahan yang ada dan sinkronisasi antara hati dan otak yang saling bergantung. Sehingga, perasaan dan pikiran berperan aktif dan sangat penting dalam penentuan perilaku yang diharapkan dari apa yang telah mejadi ketentuan seharusnya.
Allah dengan segala keagungan-Nya dan ke maha besaran-Nya, mempunyai hak penuh atas kehidupan manusia yang telah Dia ciptakan. Maka sudah sepantasnya sebagai manusia yang telah tercipta dari material yang hina dan tumbuh menjadi sel-sel yang luar biasa hingga akhirnya tumbuh menjadi jiwa yang penuh dengan segala kemampuannya. Serta fasilitas kehidupan yang telah dikaruniakan sebagai penopang kehidupan sangatlah pantas untuk selalu disyukuri,
Bukan sedetik, dua detik, ataupun sehari, dua hari. Kehidupan ini terjadi pada pribadi, maka dalam waktu yang tidak singkat itu. Setidaknya, sudah dapat menjadi renungan dan pelajaran untuk dapat mentadaburi firman-firman Allah dalam setiap baitnya yang tertulis indah di sebuah kitab suci Al-Qur’an. Atas renungan tersebut maka sebagai manusia yang telah tercipta dengan buddi dan daya harus mampu membedakan mana yang haq dan yang bathil. Dengan demikian, tidak akan ada lagi pelanggaran nilai dan norma yang telah menjadi ketetapan hidup manusia dari sang penciptanya.
Sangat jelas hukum Allah, telah disempurnakan agama Allah. Kehidupan ini telah terlepas dari belenggu kejahilan yang telah lama mendera kehidupan manusia yang terkungkung dalam kenistaan. Allah yang maha kasih tidak akan membiarkan hamba-Nya tersesat dalam kegelapan. Dia mengirimkan cahaya melalui utusan yang mulia. Nabi terakhir yang berakhlak mulia sebagai penyampai pesan ketuhanan yang sebenarnya. Terlahir sebagai manusia biasa dan mampu menjadi panutan ummat sepanjang masa. Semua telah jelas, tidak ada yang tertutupi atas hukum halal haramnya Allah. Hanya ada satu jalan lurus untuk menuju kebahagian yang hakiki, yakni jalan ketaqwaan kepada Allah dan Rasul-Nya.
Menjalankan perintah dan menjauhi larangan Allah itu mutlak. Carilah yang halal, jauhi yang samar-samar, terima saja yang sesuai sunnah, tinggalkan perdebatan, hingga akhirnya dapat diperbaiki dengan kebenaran.
Semua pastikan kembali pada Allah!
Cukuplah kematian sebagai pengingan bahwa dunia ini hanya sementara.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Goresan Tinta Renungan Singkat
Diposkan oleh Unknown
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://suhermannote.blogspot.com/2016/03/goresan-tinta-renungan-singkat.html. Terima kasih sudah mengunjungi dan membaca artikel ini.Diposkan oleh Unknown
0 comments:
Post a Comment